Siswa MAN 5 Agam lakukan praktik uji cuba golongan darah.

Agam,Humas 14 september 2022.
     Siswa kelas XII IPA MAN 5 Agam  melaksanakan pratikum uji golongan darah di lapangan MAN 5 Agam,Tuti Suriani,S.Pd selaku guru bidang studi biologi menjelaskan mengenai uji golongan darah dengan menggunakan aglutinogen dan aglutinin.
     Aglutinogen merupakan jenis protein yang dapat menggumpal (aglutinasi) yang terdapat dalam eritrosit,sedangkan aglutinin merupakan jenis serum antibodi yang dapat menggumpalkan aglutinogen.
     Alat yang di pakai dalam pratikum ini,kartu tes golongan darah,kapas,alkohol 70%,lancet dan pentul.Sedangkan bahan yang di gunakan adalah serum alfa,serum beta,serum alfa beta dan serum anti Rhesus.
     Kegiatan pratik uji golongan darah dimulai dengan cara mengambil sampel darah siswa melalui,pembuluh darah yang berada di ujung jari manis tangan kiri dengan cara menusukkan jarum.Selanjutnya darah di teteskan diatas permukaan kaca bening yang berjumlah 3 sampel. Ketiga
sampel tersebut masing-masing diberi tetesan Aglutinin A, Aglutinin B dan Aglutinin AB secara berturut-turut.Selanjunya ketiga sampel tersebut ditutup menggunakan cover glass, untuk selanjunya diamati pembekuan tiap sampel darah. Jika darah yang ditetesi Aglutinin A terjadi pembekuan, di tetesi Aglutinin B tidak terjadi pembekuan, lalu ditetesi lagi Aglutinin AB terjadi pembekuan maka golongan darah tersebut adalah A.
Jika darah yang ditetesi Aglutinin A tidak terjadi pembekuan, di tetesi Aglutinin B terjadi pembekuan, lalu ditetesi lagi Aglutinin AB terjadi pembekuan maka golongan darah tersebut adalah B. Jika ketiga sampel tersebut mengalami pembekuan, maka golongan darah tersebut adalah AB. Sedangkan jika tidak terjadi pembekuan diketiga sampelnya maka golongan darah O.
Kegiatan pratikum ini sangat disambut antusias oleh siswa karena mereka bisa mengetahui golongan darahnya masing-masing. Wendy Saputra salah satu siswa kelas XII IPA MAN 5 Agam menjelaskan dengan pembelajaran seperti ini kami dapat mengetahui bagaimana cara untuk melakukan cek golongan darah. Selain itu, juga mengetahui bagaimana perbedaan bentuk antara golongan darah A, B, AB dan O,kami lebih memahami dan mudah dimengerti dalam pembahan ini,antusias ini bukan hanya di kalangan siswa saja guru pun ikut mengambil antrian untuk tes uji golongan darah di antaranya,Yurna Nazar,Herlisa Ulfa dan Nofri Yanti, Nutbaiti,dari hasil pratikum ini 60% golongan darah O,30% golongan darah A dan 10% golongan darah AB,ungkap Tuti.

(adek).
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Mengenai Saya

Foto saya
Lubuk Basung, Agam Sumatera Barat, Indonesia

Cari Blog Ini

Pengikut