Debat terbuka calon ketua OSIM MAN 5 Agam periode 2022/2023.

Agam,humas 20 Oktober 2022.

     MAN 5 Agam gelar debat calon Ketua OSIM guna menguji kemampuan dari masing-masing kandidat dalam menganalisis dan menyampaikan permasalahan yang disediakan. Debat kandidat ini menjadi forum dimana para kandidat calon ketua OSIM akan menyampaikan visi dan misi serta memaparkan pendapat mereka terhadap permasalahan yang diberikan untuk menarik minat warga madrasah dalam memilih Calon Ketua OSIM MAN 5 Agam periode 2022/ 2023. Harapannya debat ini dapat memberikan pertimbangan bagi para pemilih untuk menentukan calon ketua OSIM yang terbaik. Kegiatan debat ini sangat diperlukan karena dengan adanya debat siswa-siswi MAN 5 Agam dapat mengetahui kualitas daring masing-masing kandidat dan dapat menggunakan hak suaranya dengan baik.
     Kegiatan ini dilaksanakan pada hari kamis(19 oktober 2022) yang di adakan di lapangan basket dengan di hadiri oleh majlis guru,karyawan dan karyawati serta seluruh siswa siswi MAN 5 Agam,acara ini di buka langsung oleh kepala madrasah Suhermi,dalam penyampaiannya beliau sangat berharap kepada seluruh warga madrasah agar bisa ikut serta dalam menyalurkan suara dalam pemilihan ketua OSIM periode 2022/2023,dan berharap kepada calon yang terpilih nantinya agar bisa amanah dalam menjalankan tugas sesuai dengan visi dan misi yang telah di kampanyekan.
     Ada tiga calon kandidat ketua OSIM yang di pertemukan dalam debat pada tahun ini,paslon satu ketua Rafi Ramfernanda kls XI IPA dengan wakilnya Rizki Nur Iman kelas X IPA mereka mengusung visi " menjadikan OSIM sebagai organisasi yang smart (sigap,musyawarah,adil,religius dan teliti),paslon dua ketua Suci Rahmadani Erianto kls XI PK dengan wakil Atika Salsabila Azzahra kls XI PK dengan menyampaikan visi " Menjadikan OSIM MAN 5 Agam sebagai wadah bagi siswa siswi untuk mengembangkan potensi diri dan bakat sehingga menjadikan siswa yang kreatif dan berakhlak mulia", paslon tiga ketua Habib Wira Pratama kls X PK dan wakilnya Egi Anas Rizhullah  kls X PK dengan mengusung visi " menjadikan OSIM suatu organisasi yang bermutu baik,terampil dan sopan,menciptakan rasa kekeluargaan di lingkungan madrasah,mencerminkan siswa yang berperilaku sopan dan bertanggung jawab".
     Kegiatan Debat Calon Ketua OSIM ini berjalan dengan lancar sampai penutupan. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswi MAN 5 Agam selain sebagai salah satu semarak Pesta Demokrasi Siswa 2022, kegiatan ini juga menambah kesadaran dan pemahaman siswa terhadap permasalahan yang disampaikan dalam debat. Siswa juga dapat menilai dan mempertimbangkan calon-calon ketua OSIM yang akan mereka pilih nanti. 

(adek).
     
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Mengenai Saya

Foto saya
Lubuk Basung, Agam Sumatera Barat, Indonesia

Cari Blog Ini

Pengikut