MAN 5 Agam peringati hari olah raga nasional ( HAORNAS) ke 40.

Agam,humas 9 September 2023.

Kepala Madrasah Aliyah Negeri 5 Agam,Suhermi,S.Ag membuka secara resmi kegiatan peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) Ke-40 Tahun 2023,bertempat di lapangan MAN 5 Agam,di dampingi oleh ketua komite madrasah bapak Hasbi Sikumbang. (09/09/2023).

Peringatan Hari Olah Raga Nasional Ke-40 di ikuti oleh semua majelis guru,karyawan/ti,seluruh siswa siswi dan mahasiswa PPL,  kegiatan ini dilakukan secara sederhana, dengan menggelar kegiatan Senam Bersama serta jalan santai sekaligus melakukan operasi semut di sepanjang jalan yang di lalui,terakhir kegiatan ini di tutup dengan acara hiburan pembagian doorprize yang di lakukan dengan kemeriahan.

Peringatan Hari Olahraga Nasional tahun 2023 mengusung tema 'Gelanggang Semangat Pemenang'.
Tema tersebut mencerminkan semangat kompetitif dan tekad kuat dalam meraih kemenangan.

Dalam sambutannya Suhermi menyampaikan melalui tema 'Gelanggang Semangat Pemenang', para siswa dan siswi serta semua warga madrasah dan seluruh penggemar olahraga diharapkan selalu berupaya mencapai prestasi terbaik dengan menjunjung tinggi integritas dan semangat serta menjunjung nilai-nilai sportivitas, ketekunan, dan kedisiplinan.
Di tegaskan lagi oleh Suhermi, sepanjang jalan yang di lalui semua peserta jalan santai di wajibkan mengambil sampah dalam rangka menegakkan kedisiplinan dalam kebersihan,hal ini mencerminkan bahwa warga madrasah sangat menjunjung tinggi "kebersihan sebahagian dari iman".

(adek).


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Mengenai Saya

Foto saya
Lubuk Basung, Agam Sumatera Barat, Indonesia

Cari Blog Ini

Pengikut